KUSTOM TRIP : KL BIKE WEEK 2012

Semangat Persaudaraan Bikers Kental

Penghujung tahun 2012 adalah sebuah momen dimana ribuan bikers dan penggemar otomotif  dari penjuru Malaysia menghadiri perhelatan komunitas motor terbesar Kuala Lumpur Bike Week 2012. Acara yang diselenggarakan oleh Red Garage Enterprise untuk kali kelima ini berpusat di areal Parking Lot in KLCC Kuala Lumpur. Event berlangsung selama dua hari, 21-22 Desember 2012, booth promosi KUSTOMFEST 2013 mendapat respon positif pengunjung, majalah Showbike Plus (OTO-PLUS – KUSTOMFEST 2012)  langsung ludes diserbu penikmat kustom.

Gelaran ini dihadiri oleh komunitas motor dari Asia Tenggara seperti Brunei, Singapura dan Indonesia, bahkan nampak beberapa penikmat roda dua dari Eropa menyempatkan menyaksikan hajatan spektakuler yang digelar rutin setiap tahun. Menurut Eddie selaku Direktur Red Garage “Kuala Lumpur Bike Week 2012 diselenggarakan sebagai ajang bertemu seluruh komunitas motor dan penggemar otomotif untuk dapat mempererat persaudaraan dalam ajang yang positif, setiap tahun kami berusaha menampilkan inovasi-inovasi untuk lebih menyemarakkan acara”

Ribuan orang tampak larut dan menikmati beragam kegiatan dan show Kuala Lumpur Bike Week 2012 antara lain : Motorcycle show, Muscle Car show, Custom Paint Competition, Custom Bike Competition, Bike & Bikers Contest, Merchandise & Booth dan Entertainment. Gelaran ini menjadi semakin menarik dengan kehadiran pembalap Malaysia pertama yang meraih podium di ajang kejuaraan dunia Moto3, Zulfahmi Khairuddin , yang dalam kesempatan ini menerima penghargaan dari Tourism Malaysia dan Red garage atas torehan prestasinya.

Custom Bike Competition menjadi magnet tersendiri dengan mengghadirkan karya terbaik workshop kustom dari seluruh penjuru Malaysia,  kategori yang dikompetisikan antara lain : American Chopper, Classic Custom, Cafe Racer, Domestic, Superbike dan Pro Street. Dalam kompetisi ini Lulut Wahyudi – Retro Classic Cycles indonesia diundang untuk menjadi juri kategori utama, selain itu Fahmi – Free Flow Kustom Painting juga didaulat menjadi juri untuk Custom Paint Competition.

Mari kita simak parade foto Kuala Lumpur Bike Week 2012 , Salam Kustom, Salam Persaudaraan, Salam KUSTOMFEST 2013 !

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *